banner_image banner_image banner_image banner_image
service-area
service

MTs & MA Pesantren
PKP Jakarta Islamic School

Pondok Pesantren PKP Jakarta Islamic School, terdiri dari Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA), merupakan lembaga pendidikan yang berfokus pada pengembangan kader umat dan bangsa yang beriman, berwawasan kebangsaan global, dan dilandasi nilai-nilai keikhlasan, kesederhanaan, kemandirian, ukhuwah Islamiyah, dan kebebasan (dalam bingkai Islam).

Didirikan dengan visi untuk melahirkan kader umat dan bangsa yang beriman dan berwawasan kebangsaan global, Pesantren Modern PKP menghadirkan pendidikan yang memadukan pendidikan agama Islam yang kokoh, sains dan teknologi yang mutakhir, serta kurikulum yang komprehensif. Kurikulum ini terdiri dari gabungan kurikulum Kementerian Agama, kurikulum pesantren, dan kurikulum tahfidz Quran.

service service

Mengapa Harus Bersekolah
MTs & MA Pesantren PKP JIS

“Tiada suatu pemberian yang lebih utama dari orang tua kepada anaknya selain pendidikan yang baik.” (HR. Al Hakim: 7679).

PKP Jakarta Islamic School (JIS) menawarkan program bilingual yang memadukan bahasa Arab dan Inggris dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini memungkinkan santri untuk menjadi fasih dalam kedua bahasa tersebut, membuka peluang masa depan yang lebih luas.

Santri di PKP JIS diajak untuk menelusuri jejak pemikiran ulama-ulama ternama dalam berbagai bidang keilmuan Islam, seperti fikih, ushul fikih, tafsir, hadis, dan tasawuf. Melalui kajian kitab kuning karya para ulama tersebut, santri tidak hanya mendapatkan pemahaman yang komprehensif tentang berbagai aspek agama, tetapi juga mampu menalar secara kritis dan mandiri.

PKP JIS memiliki program Tahfidzul Qur'an yang membantu santri menghafal Al Qur'an. Bagi santri yang telah menghafal secara mutqin sampai 30 Juz dapat mengikuti ujian Sanad Qur'an yang bersambung hingga Rasulullah Saw.

PKP JIS berkomitmen menciptakan lingkungan yang ramah dan disiplin melalui program Pesantren Ramah Lingkungan dan Disiplin. Hal ini memastikan santri belajar dengan nyaman dan terhindar dari bullying, sehingga fokus mereka tertuju pada pengembangan diri.

PKP JIS menyediakan fasilitas lengkap dan modern untuk mendukung kenyamanan dan keamanan belajar santri.

PKP Jakarta Islamic School (JIS) terletak di lokasi strategis di Ibu Kota Jakarta, sehingga mudah diakses oleh para santri dari berbagai daerah. Kedekatan dengan tol dan bandara memudahkan mobilitas bagi orang tua yang ingin mengunjungi anak-anak mereka di pesantren.

Ponpes PKP JIS fokus pada pembinaan karakter santri untuk membangun akhlak mulia dan kepribadian islami. Selain itu, program pengembangan bakat dan minat melalui berbagai ekskul disediakan untuk membantu santri mengeksplorasi potensi diri mereka.

Jenjang Pendidikan

Pilih Program Pendidikan yang Tepat

product

MTs Full Day PKP JIS

Pilihan pendidikan yang tepat untuk kamu yang ingin mempelajari pendidikan Islam dan pendidikan umum secara mendalam namun belum siap untuk mondok di pesantren. Kami berkomitmen untuk mendidik para siswa dalam menanamkan keimanan yang kokoh, rajin beribadah, berakhlak mulia, mengembangkan potensi intelektual, dan kreativitas mereka. 

  • Membentuk keimanan dan karakter Islam yang kokoh
  • Memaksimalkan setiap potensi siswa menjadi prestasi
  • Menyediakan ekskul yang bervariasi
  • Terakreditasi A
  • Lokasi mudah diakses dengan ruang kelas ber AC.
product

MTs Pesantren PKP JIS

MTs PKP JIS Di desain untuk mendidik para remaja Muslim sehingga mendapatkan kompetensi yang lengkap, mental yang kuat dan mandiri sehingga dapat berkompetisi dalam dunia global. Para santri akan mondok di pesantren dan akan mendapatkan pendidikan yang lengkap mulai dari bangun tidur sampai tidur kembali.

  • Target tambahan hafalan minimal 3 Juz 
  • Penguasaan Bahasa Arab & Bahasa Inggris 
  • Penguatan Adab dan Akhlak Islam 
  • Wawasan Kebangsaan Wasathiyah 
  • Pengembangan leadership
product

MA Pesantren PKP JIS

Menjadi agen dakwah Islam yang rahmatan lil alamin adalah impian Anda? Wujudkan cita-cita mulia Anda di Madrasah Aliyah PKP Jakarta Islamic School, program pendidikan khusus untuk para lulusan SMP/MTs/Sederajat yang ingin memperdalam ilmu agama.

Di PKP Jakarta Islamic School, Anda akan mendapatkan:

  • Program Tahfidz Qur'an Mutqin
  • Kajian Tafsir & Kitab Kuning
  • Kompetensi unggul berbagai bidang

PKP Jakarta Islamic School bukan sekadar sekolah, melainkan wadah pembinaan generasi muda Islam yang siap menjadi pemimpin masa depan.

Fasilitas Lengkap

PKP Jakarta Islamic School di dirikan di atas lahan seluas 18 hektar dengan suasana yang hijau.
Fasilitas
Kelas Modern + Multimedia

Ruang kelas ber AC dilengkapi dengan peralatan multimedia canggih, termasuk proyektor dan perangkat audiovisual, yang memungkinkan pengajaran yang interaktif dan mendalam.

Fasilitas
Masjid Baitushshidqi

Masjid yang nyaman dan indah di lingkungan sekolah, tempat siswa-siswa kami dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk dan mendalami nilai-nilai agama Islam.

Fasilitas
Gedung Asrama Putri (12 Lantai)

Asrama yang aman dan nyaman untuk siswa putri, lengkap dengan fasilitas yang memadai untuk memastikan kehidupan asrama yang berkualitas.

Fasilitas
Gedung Asrama Putra (12 Lantai)

Asrama yang aman dan nyaman untuk siswa putra, lengkap dengan fasilitas yang memadai untuk memastikan kehidupan asrama yang berkualitas.

Fasilitas
Lab ICT

Lab komputer kami dilengkapi dengan perangkat keras dan perangkat lunak terkini, memungkinkan siswa untuk mengembangkan keterampilan teknologi informasi dan komunikasi.

Fasilitas
Lab Sains

Lab sains menyediakan fasilitas lengkap untuk eksperimen dan penelitian ilmiah, membantu siswa dalam memahami konsep-konsep sains dengan praktik langsung.

Fasilitas
Danau & Botanical Garden

Danau dan taman botani yang indah di lingkungan sekolah, menciptakan suasana alami yang menenangkan dan memberikan kesempatan bagi siswa untuk belajar tentang keanekaragaman hayati.

Fasilitas
Halaman dan Parkir Luas

Halaman luas yang dapat digunakan untuk berbagai kegiatan olahraga dan rekreasi, serta parkir yang cukup untuk memenuhi kebutuhan kendaraan siswa dan pengunjung.

Fasilitas
Kegiatan Memanah

Fasilitas memanah yang aman dan terawat, memungkinkan siswa untuk mengembangkan keterampilan memanah dan disiplin diri.

Fasilitas
Perpustakaan

Perpustakaan untuk mendukung pembelajaran dan meningkatkan pengetahuan siswa dari berbagai sumber.

Fasilitas
Kantin Sehat

Kantin kami menyajikan makanan dan minuman sehat, dengan perhatian khusus pada gizi dan keseimbangan nutrisi, memastikan siswa mendapatkan asupan yang baik untuk kesehatan dan konsentrasi yang optimal.

Fasilitas
Lapangan Olahraga

Lapangan olahraga basket, futsal, dll 

Kata Mereka
Tentang Ponpes Modern PKP JIS

Ini dia pendapat mereke tentang Pondok Pesantren Modern PKP Jakarta Islamic School
testimonials

Kabar gembira untuk kita semua bahwa ada sebuah pondok pesantren modern dengan lingkungan yang sangat bagus dan tepat untuk para muslimin - muslimat untuk mendidik putra-putrinya di pesantren ini. Yuk daftarkan putra-putrinya di Ponpes PKP Jakarta Islamic School.

 

Ustadz Bachtiar Nasir
Ulama Nasional
testimonials

Sebagai seorang wartawan senior yang telah malang melintang di dunia pendidikan, saya selalu terkesan dengan sekolah-sekolah yang mampu mencetak generasi muda yang cerdas, berakhlak mulia, dan siap berkompetisi di era global. Salah satu sekolah yang menurut saya patut diapresiasi adalah Ponpes PKP JIS ini. Ponpes yang memiliki kurikulum terpadu yang memadukan ilmu agama, umum, dan sains dengan sangat baik. 

Ali Wirasmara
Wartawan Senior
service-area
service

Prestasi Kami

  • Juara I Nasional Everest Taekwondo Championship Piala Menpora
  • Medali perak kejuaraan Taekwondo  Tkt Nasional piala Kemenpora
  • Juara II Kategori Wifi car, Kejuaraan Robotik Nasional piala ketua MPR
  • Juara 3 Robot Sumo 1kg Autonomous Open Tkt Nasional  Robotic School Cup
  •  
  • Juara I Nasional Kejurnas Wilayah 3 BANTEN OPEN
  • Juara 1 Lomba Adzan tingkat JABODETABEK
  • JUARA 1 BLISPI (badan liga sepakbola Pelajar Indonesia) Super League Seri Prov DKI Jakarta,
  • Juara 2 Lomba Pidato tingkat JABODETABEK
  • Juara 2 Lomba Hadroh tingkat JABODETABEK
  • Juara 2 Lomba Story Telling tingkat JABODETABEK
  • Juara 3 Lomba MHQ tingkat JABODETABEK
  • Juara Harapan 1 Lomba MHQ tingkat JABODETABEK
  • Juara 2 Lomba Kitab Kuning (MQK) tingkat KOTA JAKTIM
  • Juara 3 Lomba Kitab Kuning (MQK) tingkat KOTA JAKTI
  • Juara 4 Lomba Fashion Show tingkat KOTA JAKTIM

Investasi Terjangkau

Konsultan Pendaftaran
Anda
Ustadzah Intan
0821- 2381- 3312